0%
Senin, 03 Februari 2025 17:30

Bulog Mengaku Serapan Beras Masih Jauh dari Target 3 Juta Ton pada 2025

Editor : Alif
Bulog Mengaku Serapan Beras Masih Jauh dari Target 3 Juta Ton pada 2025
ist

Hingga akhir Januari, Bulog baru berhasil menyerap sekitar 14.500 ton gabah.

PORTALMEDIA.ID - Kepala Divisi Hubungan Kelembagaan Perum Bulog, Epi Sulandri, mengakui bahwa serapan beras yang dilakukan oleh Bulog hingga saat ini masih jauh dari target 3 juta ton yang ditetapkan untuk tahun 2025.

Hingga akhir Januari, Bulog baru berhasil menyerap sekitar 14.500 ton gabah.

"Sebagai informasi, bahwa penyerapan gabah sampai dengan per hari kemarin itu sekitar 14.500 ton. Kalau dibandingkan dengan target 3 juta ton, masih kecil," kata Epi di Jakarta, Senin (3/2/2025).

Baca Juga : Jenderal Maruli Tegaskan Mayjen Novi Helmy Sudah Bukan Tentara Usai Jabat Dirut Bulog

Namun, meskipun masih jauh dari target, Epi mengungkapkan bahwa jumlah serapan Januari 2025 jauh lebih baik dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Pada Januari 2024, Bulog hanya mampu menyerap sekitar 5.000 hingga 6.000 ton gabah.

Epi optimistis serapan gabah akan meningkat dalam waktu dekat, terutama setelah Badan Pangan Nasional (Bapanas) memberikan arahan untuk membeli gabah dari petani dengan harga Rp6.500 per kilogram.

Baca Juga : Menteri BUMN Tunjuk Mayor Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya sebagai Dirut Bulog

"Itu akan menjadi dasar kami untuk lebih mempercepat tugas kami dalam pembelian gabah dan beras di dalam negeri," ujar Epi.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menugaskan Bulog untuk menyerap 3 juta ton beras dari petani, terutama selama masa panen raya yang berlangsung antara Februari hingga April 2025.

Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, menambahkan bahwa pemerintah telah mengucurkan dana sebesar Rp39 triliun untuk mendukung target tersebut, dengan Rp23 triliun sudah disalurkan ke Bulog dan Rp16,6 triliun disepakati dalam rapat koordinasi dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani serta kementerian terkait.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp 0811892345. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape

karangan bunga makassar

Berikan Komentar