0%

Iklan top-billboard-article-desktop

Sabtu, 25 Maret 2023 21:57

Tahap Pembukaan Lahan, Pembangunan Jalan Ruas Takkalasi - Bainange - Lawo Dilanjutkan

Editor : Redaksi
Pembangunan jalan ruas Takkalasi - Bainange - Lawo.
Pembangunan jalan ruas Takkalasi - Bainange - Lawo.

Jika biasanya melalui Bulu' Dua harus menempuh jarak sekitar 70 km, namun melalui ruas Takkalasi - Bainange - Lawo hanya menempuh 38 km.

PORTALMEDIA.ID, MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulsel memprioritaskan pembangunan jalan ruas Takkalasi - Bainange - Lawo. Akses bypass Kabupaten Barru ke Soppeng ini dibangun secara bertahap.

"Mari dukung dan doakan kelancaran pembangunannya," kata Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Sabtu, 25 Maret 2023.

Ia menjelaskan, sekitar Rp150 miliar telah digelontorkan untuk membuka akses bagi wilayah terisolir dan memangkas jarak tempuh. Jika biasanya melalui Bulu' Dua harus menempuh jarak sekitar 70 km, namun melalui ruas Takkalasi - Bainange - Lawo hanya menempuh 38 km. Ini mempersingkat perjalanan dari Barru ke Soppeng sekitar 30 km.

Baca Juga : 60 Tenant Siap Meriahkan Pameran UMKM pada Next Gen n Techno Enterpreneur 2024

"Akses ini akan memangkas jarak tempuh sekitar 30 km, sekaligus membuka akses bagi wilayah terisolir," jelasnya.

Untuk tahun 2023 ini, dengan alokasi Rp73,2 miliar menangani sepanjang 12,1 Km di wilayah Barru dan Soppeng.

"Update pembangunan jalan ruas Takkalasi - Bainange - Lawo saat ini tengah progres pembukaan lahan," kata Andi Sudirman. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp 0811892345. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape

karangan bunga makassar

Berikan Komentar