0%

Iklan top-billboard-article-desktop

Jumat, 21 April 2023 11:55

Mentan Beri Bantuan Lahan 1000 Hektare untuk Petani Jeneponto

Penulis : Akbar Razak
Editor : Azis Kuba
Mentan Beri Bantuan Lahan 1000 Hektare untuk Petani Jeneponto
ist

Politisi dari Partai Nasdem itu mengatakan 1000 hektare tersebut akan menggunakan lahan petani, supaya para petani dapat membudidayakan hasil panen.

PORTALMEDIA.ID, JENEPONTO - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memberikan bantuan 1000 hektare lahan kepada Pemerintah Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

"Tadi kita di Rumbia dalam rangka mengakselerasi pertanian yang ada di sana, kita sepakat dengan pak bupati Jeneponto untuk mencoba mengembangkan 1000 hektare," kata Syahrul Yasin Limpo kepada Portalmedia.id, Kamis (20/4/2023) malam.

Menurut Mentan, lahan seluas 1000 hektare itu akan dikembangkan untuk penanaman bibit kopi di Desa Rumbia, Kecamatan Binamu.

Baca Juga : Hakim Kabulkan Permohonan SYL Pindah Rutan ke Salemba

"Yah untuk pengembangan pertanian termasuk kopi rumbia yang harus di kembangkan, ada beberapa konsepsi yang akan jalan disana," jelasnya.

Mantan Gubernur Sulsel dua periode itu berharap agar sektor pertanian di Butta Turatea bisa terkonsep dengan baik.

"Itulah 1000 hektare itukan bantuan dalam pengertian jangan lagi semua tidak terkonsepsi jadi bukan bantuannya yang paling penting, tapi gagasan-gagasan itu yang harus di dorong agar petani sendiri bisa memanfaatkan resort-resort yang pemerintah buat ruangannya gitu," terangnya.

Baca Juga : Anak SYL Gagal ke Senayan di Dapil Jabar III

Politisi dari Partai Nasdem itu mengatakan 1000 hektare tersebut akan menggunakan lahan petani, supaya para petani dapat membudidayakan hasil panen.

"Lahan pertanian, lahan rakyat lah ya kan bukan lahan baru kita berharap lahan yang ada di rakyat lebih di intensifkan, budidayanya, pasca panennya sampai dengan marketnya," ungkapnya.

SYL sapaan akrabnya itu mengaku bahwa potensi pertanian di Jeneponto sangat bagus, asalkan dapat terkonsepsi sedemikian rupa. Agar, hasil jual panen patani tidak naik turun.

Baca Juga : Hari Ini, SYL Jalani Sidang Perdana

"Jeneponto bagus, ya cuma harus di konsepsi jangan berjalan insidental masing-masing dan memang menanam itu harus seperti apa marketnya, jangan seperti sekarang tidak terkonsepsi kadang-kadang naik, kadang-kadang turun, tidak ada yang membeli dan lain sebagainya, kita coba," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@portalmedia.id atau Whatsapp 0811892345. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape

karangan bunga makassar

Berikan Komentar