0%
Jumat, 27 Oktober 2023 09:21

Kepala LLDIKTI Wilayah IX Dorong Unsa Makassar Hasilkan Guru Besar

Editor : Rahma
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IX Sultan Batara,  Dr. Andi Lukman, M.Si,  saat diwawancara awak media/Ist
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IX Sultan Batara, Dr. Andi Lukman, M.Si, saat diwawancara awak media/Ist

Beberapa dosen di Unsa Makassar sudah layak untuk menyandang gelar profesor.

PORTALMEDIA. ID, MAKASSAR- Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IX Sultan Batara, Dr. Andi Lukman, M.Si, mendorong dan mendukung Universitas Sawerigading (Unsa) Makassar untuk menghasilkan guru besar.

Hal ini disampaikan Andi Lukman saat menghadiri acara wisuda angkatan XXV Unsa Makassar di Pinisi Ballroom Claro hotel, Kamis, 26 Oktober 2023, kemarin.

Menurut Lukman semakin banyak perguruan tinggi mencetak guru besar, maka akan memberi dampak positif terhadap mutu serta kualitas pendidikan. Olehnya, Unsa Makassar harus mampu mendorong dosen-dosennya untuk mencapai jabatan fungsional tertinggi tersebut.

Baca Juga : Teliti Pariwisata Inklusif, Kaprodi Sosiologi UNSA Makassar Raih Doktor dengan Predikat Cum Laude

Apalagi kata Lukman ada beberapa dosen di Unsa Makassar yang sudah layak untuk menyandang gelar Profesor, salah satunya Dekan Hukum Unsa Makassar, Dr.Asmah,SH.MH.

"Kehadiran guru besar juga berpengaruh bagi akreditasi kampus kedepannya. Ini tugas Ibu Rektor Unsa untuk mendorong dosen-dosen di kampus, " kata Lukman.

Lanjut Lukman menjelaskan, menjadi guru besar saat ini tidak terlalu susah. Tinggal menjalankan tugas-tugas Tridharma Perguruan Tinggi dan didokumentasikan dengan baik.

Baca Juga : Fakultas Hukum UNSA Makassar Gelar Praktek Peradilan Semu

"Karir kita sebagai dosen tergantung Tri Dharma . Pengajaran, penelitian dan menulis jurnal tidak didokumentasikan dengan baik, itu yang kadang jadi kendala ketika ingin mengusulkan guru besar, " Ungkapnya.

Lukman menyebut dalam kurung waktu satu setengah tahun, saat ini sudah 60 guru besar yang diluluskan di wilayah kerjanya.

Lukman juga mengapresiasi sinergitas yang terbangun di internal kampus Unsa Makassar antara pihak yayasan dan pengelola kampus yang mampu menciptakan hubungan yang harmonis.

Baca Juga : Rektor UNSA Makassar Dukung Program Gerakan Budidaya Pisang Pemprov Sulsel

"Hubungan yayasan dengan pengelola saling bersinergi. Luar biasa. Ini juga sangat menentukan dalam pengembangan perguruan tinggi dibutuhkan sinergitas, " terang Lukman.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@portalmedia.id atau Whatsapp 081395951236. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape

karangan bunga makassar

Berikan Komentar