0%
karangan bunga makassar
Jumat, 17 November 2023 17:00

Realisasi Investasi Pemkot Makassar Triwulan III Capai Rp4,93 Triliun

Penulis : Nurfitri
Editor : Gita Oktaviola
Realisasi Investasi Pemkot Makassar Triwulan  III Capai Rp4,93 Triliun
ist

Realisasi investasi triwulan III tahun 2023 sudah melebihi target yang direncanakan.

PORTALMEDIA.ID, MAKASSAR - Kota Makassar berhasil mencatatkan realisasi investasi tertinggi di Sulawesi Selatan pada triwulan III tahun 2023 sebesar Rp4,93 trilliun atau mencapai 39,72 % dari total investasi di Sulawesi Selatan sebesar Rp12,41 Trilliun.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kota Makassar A Zulkifly di hadapan sejumlah media di Cocoplace, Jalan Lanto Kota Mkakassar. Jumat ( 17/11/2023) .

iklan pdam

Menurut Zulkifly, realisasi investasi triwulan III tahun 2023 sudah melebihi target yang direncanakan. Targetnya Rp4,1 trilliun dengan realisasi mencapai Rp4,93 trilliun atau mencapai 119,51 %.

Baca Juga : Danny Pomanto, Kapolrestabes dan Brigjen Pol Yuyun Resmikan Sumur Bor di Biringkanaya

Dari total investasi itu, untuk penanaman modal dalam negeri mencapai Rp3,48 trilliun atau sekitar 90,6 % dari total investasi, sedangkan untuk penanaman modal asing (PMA) mencapai Rp454 juta atau 9,4 % dari total realisasi investasi di Kota Makassar.

"Untuk PMA yang tertinggi adalah Malaysia dengan realisasi mencapai Rp. 139,63 Milliar, disusul Singapura sebesar Rp. 133,7 India dan Tiongkok," Ucap Zulkifly.

Berdasarkan hal tersebut, jika dibandingkan dengan realisasi investasi pada triwulan III tahun 2022, terjadi peningkatan total realisasi investasi dari Rp3,02 trilliun pada triwulan III 2022 menjadi Rp4,93 trilliun atau meningkat sekitar 63,19 % pada triwulan III 2023.

Baca Juga : Danny Pomanto Siapkan Dua Model Operasi Pasar Kendalikan Inflasi di Makassar

"Dimana untuk PMDN meningkat 63,13 % atau penambahan sebesar Rp.1,73 t dari Rp. 2,74 menjadi Rp. 4,47 Trilliun dan untuk PMA meningkat 65,71 % atau penambahan sebesar Rp. 184 milyar dari Rp 280 milyar menjadi Rp 464 milyar," ucap Zukifly.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp 0811892345. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape
Berikan Komentar