PORTALMEDIA.ID, MAKASSAR -- Sejumlah orang diduga tahanan atau narapidana asyik melakukan dugem viral di media sosial. Informasi beredar, peristiwa itu terjadi di Rutan Kelas I Pekanbaru.
Dalam rekaman video itu, terlihat sejumlah pria duduk bersandar di tembok ruangan sambil menggelengkan kepala, dan beberapa orang lain asyik berjoget mengikuti irama musik keras yang diputar.
Di depan para lelaki itu terdapat beberapa botol minuman. Diduga ada sebuah botol bekas yang dipasang sedotan warna putih, yang mirip bong atau alat hisap sabu.
Seorang pria berbaju kaos hitam dan celana jeans warna biru tampak duduk di sudut ruangan sambil memegang handphone di telinganya. Belum diketahui pasti kapan dan siapa yang memvideokan suasana itu.
Kepala Rutan Kelas I Pekanbaru, Bastian Manalu belum memberi kepastian soal video tersebut. Ia menyebut akan melakukan pengecekan terlebih dahulu bersama pihak Kanwil. “Masih dilakukan pemeriksaan (mengecek kebenaran video),” ujar Bastian.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas) Riau, Maizar. "Ya, betul," kata Maizar dilansir Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu (16/4/2025).
Baca Juga : Segera Jalani Sidang, Mardani Maming akan Dipindahkan ke Lapas Banjarmasin
Maizar mengaku sedang ada kegiatan sehingga belum bisa memberikan penjelasan lebih lanjut terkait kejadian di Rutan Pekanbaru tersebut. "Saya masih ada kegiatan. Sebentar lagi saya jelaskan ya, seperti apa tindakannya," tutur Maizar.
Maizar memastikan akan menidak tegas seluruh tahanan yang terlibat. Termasuk petugas jaga jika terbukti lalai dalam menjalankan tugas pengawasan di dalam tahanan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News