0%
Jumat, 27 Januari 2023 11:53

Membaca Interaksi Instagram Figur yang Digadang-gadang Maju Pilgub Sulsel 2024

Editor : Azis Kuba
figur yang digadang-gadang maju pilgub Sulsel 2024
figur yang digadang-gadang maju pilgub Sulsel 2024

Rating engagement ini sangat besar pengaruh terhadap keterpilihan figur pada pemilihan.

PORTALMEDIA.ID -- Ketua Golkar Sulsel, Taufan Pawe memiliki engagement rate (ER) tertinggi terhadap pengikutnya di akun Instagram miliknya dibanding 4 figur lain yang digadang-gadang maju di kontestasi Pilgub Sulsel 2024 mendatang.

Dengan nama akun @taufanpawe, Taufan yang juga Wali Kota Parepare ini memiliki tingkat interaksi atau engagement rate sebesar 3.48 persen dari 40.000 followers akunnya. Diurutan kedua Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan dengan nama akun @adnanpurichtaichsan punya interaksi 1.9 persen dari 195.000 pengikut.

Disusul Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman (@andisudirman.sulaiman) dengan 1.52 persen interaksi dari 77.800 pengikutnya. Kemudian politisi senior dari Golkar yang juga mantan Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin (@acho145) dengan 1.23 persen interaksi dari 26.400 pengikut.

Baca Juga : Taufan Pawe dan Prestasinya Memajukan Kota Parepare

Terakhir, Wali Kota Makassar, Danny Pomanto (@dpramdhanpomanto) dengan nilai 0.88 persen interaksinya kepada 101.400 pengikutnya.

"Walau jumlah followers tinggi tapi engagement rate rendah justru kurang bagus, " kata Ilham Akbar, Konsultan Digital Marketing kepada Portalmedia.ID, Kamis (26/1/2023).

ER merupakan akumulasi dari analisa interaksi atau keterlibatan followers seperti like, komentar, direct massage (DM) hingga share konten yang dipublikasikan.

Selanjutnya, kata dia, ER butuh lagi pendalaman apakah positif atau negatif terhadap respon pengikut atau netizen. "Apakah sentimennya bernilai positif atau negatif. Tapi untuk mengukur sentimen ini punya metode lain lagi, " ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected] atau Whatsapp 0811892345. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape

karangan bunga makassar

Berikan Komentar