0%

Iklan top-billboard-article-desktop

Selasa, 12 Desember 2023 09:15

Survei Litbang Kompas: Salip PDIP, Elektabilitas Gerindra Naik di Posisi Teratas

Editor : Azis Kuba
Survei Litbang Kompas: Salip PDIP, Elektabilitas Gerindra Naik di Posisi Teratas
ist

Survei menunjukkan elektabilitas Gerindra meningkat 3 persen

PORTALMEDIA.ID — Hasil survei Litbang Kompas periode 29 November-4 Desember 2023 mengungkap  posisi Partai Gerindra kini menngeser PDI Perjuangan sebagai partai politik dengan elektabilitas tertinggi.

Berdasarkan hasil survei, Partai Gerindra memiliki elektabilitas 21,9 persen sedangkan PDI-P 18,3 persen.

"Dengan angka keterpilihan ini, posisi Gerindra menyusul Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang sebelumnya, dalam survei Kompas, elektabilitasnya selalu menempati posisi teratas," tulis Litbang Kompas, Selasa (12/12/2023), dikutip dari Kompas..

Baca Juga : Mantap Maju Pilkada Luwu, Amru Saher Daftar di PDIP

Survei menunjukkan elektabilitas Gerindra meningkat 3 persen dibandingkan survei bulan Agustus 2023, sementara PDI-P malah turun 3,1 persen dari angka 24,4 persen.

Walaupun demikian, konfigurasi terkait elektabilitas partai politik ini masih bisa berubah karena 43,9 persen responden dalam survei ini menyatakan pilihannya masih dapat berubah.

Selain itu, masih ada pemilih yang bimbang atau undecided voters sebanyak 17,3 persen, meningkat dari 11,4 persen pada survei bulan Agustus lalu.

Baca Juga : Elit PDIP Sebut Pertemuan Megawati-Prabowo Usai Rakernas V

Survei ini diikuti oleh 1.364 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 provinsi di Indonesia.

Metode tersebut tersebut memiliki tingkat kepercayaan 95 persen dan margin of error lebih kurang 2,65 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana. Survei dibiayai sepenuhnya oleh Harian Kompas.

Berikut ini peta elektabilitas partai politik menurut hasil survei Litbang Kompas:

Baca Juga : Gelar Rakernas IV Mei, PDIP Bahas Ini

- Partai Gerindra: 21,9 persen

- PDI Perjuangan: 18,3 persen

- Partai Golkar: 8,0 persen

Baca Juga : Hasto Bacakan Lima Poin PDIP Sikapi Putusan MK

- Partai Kebangkitan Bangsa: 7,4 persen

- Partai Nasdem: 4,9 persen

- Partai Keadilan Sejahtera: 4,5 persen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Redaksi Portal Media menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: redaksi@portalmedia.id atau Whatsapp 0811892345. Pastikan Anda mengirimkan foto sesuai isi laporan yang dikirimkan dalam bentuk landscape

karangan bunga makassar

Berikan Komentar
Populer